Berita

Pengenalan Lingkungan Sekolah

Admin | Pendidikan | 19/05/2021
blog-img

Pada hari ini senin, 15 Juli 2019 dilaksanakan kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS). Kegiatan diawali dengan upacara bendera diikuti oleh seluruh Guru, staff TU, Taruna-Taruni tingkat 2 dan 3, serta calon Taruna-Taruni tingkat 1.

 

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi PLS yang diikuti oleh calon Taruna-Taruni tingkat 1 seluruh jurusan/program keahliam beserta orang tua. Pada sosialisasi PLS calon Taruna-Taruni dijelaskan tentang uraian tata tertip sekolah, pengenalan guru dan karyawan, serta beberapa materi terkait PLS dan ditutup dengan doa bersama.

Kegiatan pada hari pertama tergolong lancar tanpa ada kendala yang berarti. PLS sendiri diadakan selama 3 hari, kemudian akan dilanjutkan dengan kegiatan PMFD untuk memperkuat fisik dan mental calon Taruna-Taruni sebelum melaksanakan kegiatan belajar mengajar pada tingkat 1.

 

Komentar

Beri Komentar